Sangatta – Sekretaris Dewan (Sekwan) DPRD Kabupaten Kutai Timur (Kutim), Juliansyah, mengatakan bahwa pihaknya mengikuti Pekan Raya Expo dalam rangka HUT Kutim yang digelar mulai 23 hingga 29 Oktober 2023 lalu, tujuannya, untuk memperkenalkan tugas dan fungsi DPRD kepada masyarakat luas.
“Kami juga akan tampilkan kegiatan dewan-dewan, termasuk dewannya, jadi supaya orang kenal oh ternyata, 40 orang anggota dewan, ini orangnya,” kata Juliansyah, saat ditemui awak media, belum lama ini.
Juliansyah menjelaskan, dalam stand DPRD Kutim yang berukuran 3×10 meter, pihaknya akan menampilkan berbagai informasi tentang tugas dan fungsi DPRD, mulai dari legislasi, anggaran, dan pengawasan. Selain itu, pihaknya juga akan menampilkan capaian-capaian hasil kinerja DPRD, baik mengenai peraturan daerah, anggaran, maupun kegiatan lainnya.
“Semua kegiatan kita tampilkan, mulai dari paripurna, perda yang dihasilkan atau kegiatan kesekretariatan lainnya, seperti yang kemarin DPRD cup,” ujarnya.
Juliansyah mengungkapkan, antusiasme masyarakat terhadap Pekan Raya Expo cukup tinggi. Hal ini terlihat dari banyaknya pengunjung yang datang ke stand DPRD Kutim.
“Alhamdulillah, cukup meriah, karena memang setiap tahun diadakan, mereka (masyarakat, red) sangat bergembira karena ada even ini, kemudian dapat melihat seluruh OPD yang ada di sana, produk apa yang dapat ditimbunkan atau dihasilkan mereka dapat melihat dalam satu tempat,” terangnya.
Juliansyah berharap, dengan mengikuti Pekan Raya Expo, masyarakat dapat lebih mengenal tugas dan fungsi DPRD. Dengan demikian, masyarakat dapat memberikan masukan dan dukungan kepada DPRD dalam menjalankan tugasnya.
“Semoga dengan adanya stand DPRD di Pekan Raya Expo ini, masyarakat dapat lebih mengenal tugas dan fungsi DPRD, dan dapat memberikan masukan dan dukungan kepada DPRD dalam menjalankan tugasnya,” pungkasnya.(Adv).